• MTS NEGERI 4 BANTUL
  • Madrasah Mandiri dan Berprestasi

OSIM MTsN 4 Bantul Gelar Outbound, Latih Kerja Sama Pra-pelantikan

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Dalam rangka meningkatkan sikap gotong royong siswa, MTsN 4 Bantul menggelar acara outbound bagi calon pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) periode 2022/2023 yang berjumlah 43 siswa dengan didampingi 7 guru pembimbing. Outbound yang dilaksanakan Sabtu (29/10) ini bertempat di Ingkung Kuali, Kalakijo, Pajangan, Bantul. Outbound kali ini memberikan kesan tersendiri bagi para siswa. Agenda ini merupakan kegiatan  rutin yang dilaksanakan setiap tahun bagi pengurus OSIM MTsN 4 Bantul. Selain melatih kerjasama dalam sebuah tim, acara ini juga dijadikan wahana saling mengenal dan menjalin kakraban bagi sesama calon pengurus OSIM.

Berbagai permainan outbound digelar untuk membangun komunikasi yang efektif, pengembangan tim, pemecahan masalah, mengasah rasa percaya diri, kepemimpinan serta melatih kejujuran dan sportivitas. Semua permainan berujung pada peningkatan hubungan kerjasama dalam kelompok. Komunikasi dan interaksi merupakan hal terpenting dalam sebuah hubungan. Mulai dari komunikasi dengan sesama teman, orangtua, guru ataupun pada pimpinan. Permainan tim ini dimaksudkan bukan cuma meningkatkan komunikasi dan motivasi, tetapi juga mampu mengoptimalkan produktivitas seseorang.

Tiba di lokasi outbound pukul 07.30 WIB para siswa segera melakukan persiapan untuk mengikuti kegiatan yang diawali dengan upacara pembukaan, dipimpin Budiyono, S.Pd selaku waka bidang kesiswaan didampingi oleh 2 instruktur outbound dan 6 guru pendamping.  Dalam sambutannya Siti Solichah, S.Pd. selaku Kepala MTsN 4 Bantul berpesan agar para siswa dapat mengikuti kegiatan tersebut dengan sebaik-baiknya. "Kegiatan ini juga dapat melatih sportifitas dan meningkatkan rasa percaya diri kalian," ujarnya

Berbagai permainan untuk melatih kerjasama, konsentrasi, ketelitian dan kejujuran telah disiapkan. Zaenuri, S.Pd dan Wiranti Prastomo, S.Pd selaku instruktur training Outbound, menyajikan beragam permainan tangkap tangan, bola tiup, black hole, dan isi air dalam plastik. Para siswa mengikuti kegiatan dengan penuh semangat dan antusias dari awal hingga akhir.

Salah satu permainan yang menarik perhatian siswa adalah isi air dalam plastik. Dengan menggunakan plastik tim berusaha mengisi dengan air plastik tersebut secara berantai. Pemenangnya  adalah yang dapat mengisi penuh paling cepat. Permainan yang tak kalah seru tiup bola pingpong dalam gelas. Permainan ini terasa lebih menarik, karena dilakukan secara berkelompok 8-10 orang dengan membentuk formasi-formasi.

Kegiatan permainan berakhir pukul 11.00 WIB, dilanjutkan dengan Ishoma dan refreshing menikmati alam disekitar lokasi outbound yang sejuk dan asri. Wajah para siswa terlihat puas dan senang. Berlian salah seorang peserta mengaku senang dan merasa lebih fresh setelah mengikuti kegiatan outbound tersebut. "Kami berharap acara ini bisa dijadikan agenda rutin bagi pengurus OSIM untuk melatih kerjasama sesama tim," ungkap Berlian. Setelah puas menikmati sejuknya alam sekitar, rombongan pulang dan tiba kembali di madrasah pukul 13.00 WIB. Diharapkan setelah mengikuti kegiatan ini para siswa dapat kembali belajar dengan penuh semangat untuk melaksanan program-program OSIM di masa mendatang.(mus)

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Guna Sukses Asesmen, MTsN 4 Bantul Gelar Doa Bersama Untuk Kelas IX

MTsN 4 Bantul menggelar doa bersama untuk siswa kelas IX Senin (22/4) bertempat di Masjid Baitul 'Ilmi MTsN 4 Bantul.Sriyono,S.Pd , mewakili kepala madrasah dalam sambutannya menyampaik

23/04/2024 13:07 - Oleh MTsN 4 Bantul - Dilihat 7 kali
MTsN 4 Bantul Adakan Mujahadah dan Doa Bersama Guna Mempersiapkan AM dan ASPD

Bantul (MTsN 4 Bantul) -- Dalam rangka mempersiapkan Asesmen Madrasah (AM) dan ASPD DIY tahun 2024, MTsN 4 Bantul menggelar mujahadah dan doa bersama di Masjid Baitul 'Ilmi MTsN 4 Bantu

23/04/2024 10:46 - Oleh Admin Berita - Dilihat 3 kali
Kepala MTsN 4 Bantul Ikuti Raker Bidang Penmad DIY

Bantul (MTsN 4 Bantul)—Sugeng Muhari, Kepala MTs Negeri 4 Bantul, dan Faela Sofiana, Kepala Tata Usaha MTs Negeri 4 Bantul, mengikuti kegiatan Rapat Kerja Bidang Pendidikan Madras

23/04/2024 10:44 - Oleh Admin Berita - Dilihat 2 kali
Guru MTsN 4 Bantul Ikuti Syawalan PGRI Kapanewon Bantul

Bantul (MTsN 4 Bantul) - Sebanyak 40 guru MTsN 4 Bantul mengikuti acara Syawalan PGRI Kapanewon Bantul  dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1445 H yang diadakan di Gedung Dakwah Muha

22/04/2024 15:37 - Oleh Admin Berita - Dilihat 20 kali
Guru dan Siswa MTsN 4 Bantul Halalbihalal di Hari Pertama Masuk Madrasah

Guru dan siswa MTsN 4 Bantul melakukan kegiatan halalbihalal di hari pertama masuk madrasah Senin (22/4) di lapangan madrasah setempat.Setelah menjalani libur Hari Raya Idul Fitri 1445

22/04/2024 15:02 - Oleh MTsN 4 Bantul - Dilihat 17 kali
Siswa MTsN 4 Bantul Mengikuti Uji Coba  Try Out To ASPD II

Bantul (MTsN 4 Bantul) – Sebanyak 71 siswa kelas IX  yang tergabung dalam sesi 3 MTsN 4 Bantul , ikuti Uji Coba Try Out to ASPD II, Senin (22/04/2024) bertempat &nb

22/04/2024 14:25 - Oleh Admin Berita - Dilihat 17 kali
Guru MTsN 4 Bantul Ikuti Pelatihan Inovasi Madrasah

Bantul—(MTsN4Bantul) Balai Diklat Keagamaan Semarang kembali menyelenggarakan Pelatihan di Wilayah Kerja (PDWK) Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Bertema “Inovasi Madrasah

22/04/2024 14:13 - Oleh Admin Berita - Dilihat 5 kali
MTsN 4 Bantul Kirim Tiga Guru Ikuti PDWK di Kemenag Bantul

Bantul—( MTsN 4 Bantul) Sebanyak tiga guru dari MTsN 4 Bantul mengikuti Pelatihan di Wilayah Kerja (PDWK) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bantul. Pada kesempatan ini, materi ya

22/04/2024 13:58 - Oleh Admin Berita - Dilihat 11 kali
Menjaga Tradisi  Kepala MTsN 4 Bantul  Bersilaturahmi Ketempat Tugas Perdana

Bantul (MTsN 4 Bantul) –  Kepala MTsN 4 Bantul  Sugeng Muhari bersama beberapa guru menghadiri acara syawalan di madrasah perdana yang pernah menjadi tempat tugasnya, ya

20/04/2024 20:32 - Oleh Admin Berita - Dilihat 63 kali
Pelajari Keju Bolong, Siswa MTsN 4 Bantul Semangat Belajar Sains di akhir pekan.

Bantul (MTsN 4 Bantul)- Dalam setiap film kartun, keju selalu digambarkan sebagai potongan keju dengan lubang-lubang di seluruh bagiannya. Cukup menarik bukan ? Namun kenyataannya tak s

20/04/2024 15:30 - Oleh Admin Berita - Dilihat 31 kali